Cara Menggoreng Kentang Agar Renyah

Cara Menggoreng Kentang Agar Renyah,memilih kentang yg bagus serta mengenali jenis-jenis kentang

Cara Menggoreng Kentang Agar Renyah

Cara Menggoreng Kentang Agar Renyah,memilih kentang yg bagus serta mengenali jenis-jenis kentang

Inilah Cara Menggoreng Kentang Agar Renyah
1. Cuci Bersih Kentang
2. Potong-potong Kentang
3. Keringkan Kentang
4. Goreng Kentang
5. Berikan Bumbu

Tips Memilih Kentang yang Bagus

Jenis-Jenis Kentang

Kamu pecinta kentang goreng? Dari pada terus membelinya, tidak ada salahnya sesekali membuat kentang goreng di rumah ya kan? Kentang ini tidak hanya lezat, tetapi juga bergizi. Cara menggoreng kentang agar renyah juga tidak sulit. Cukup ikuti saja langkah-langkah yang ada di artikel ini 

Sebelum mengetahui bagaimana cara menggoreng kentang agar enak dan renyah tersebut. Tahukah kamu jika dalam kentang ini mengandung dua jenis nutrisi? Dikutip dari Buku Budidaya Tanaman Kentang dan Peluang Bisnisnya, Sophia Nola, (2021 : 18), kandungan gizi pada kentang terdiri dari nutrisi makro dan nutrisi mikro.

Maksud dari nutrisi makro yaitu nutrisi dalam jumlah besar yang diperlukan tubuh dalam menjalankan sistem. Sedangkan, nutrisi mikro adalah kandungan nutrisi yang hanya dibutuhkan sedikit saja oleh tubuh.


Inilah Cara Menggoreng Kentang Agar Renyah

Setelah mengetahui kandungan gizi pada kentang di atas, langsung saja kita bahas bagaimana cara menggoreng kentang agar renyah berikut ini :

1. Cuci Bersih Kentang
Pertama-tama, cuci dulu kentang sebelum mengupasnya. Apabila sudah bersih, rendam kentang ke dalam air yang cukup banyak. Tunggu 10-15 menit.

2. Potong-potong Kentang
Setelah direndam, potong-potong kentang seperti batang korek api atau bisa lebih besar.  Rendamlah kentang yang sudah dipotong tadi kurang lebih 1 jam dalam air dingin.

3. Keringkan Kentang
Jika sudah direndam dalam air dingin, keringkan kentang menggunakan tisu atau lap kering. Pastikan semua kentang sudah benar-benar kering.

4. Goreng Kentang
Cara menggoreng kentang supaya renyah pun dimulai. Panaskan minyak cukup banyak, lalu goreng kentang. Angkat kentang setelah setengah matang. Setelah itu, panaskan kembali minyak, saring dulu remah-remah kentang jika ada yang tertinggal. Goreng kembali kentang yang setengah matang tadi sampai berwarna kuning kecoklatan.

5. Berikan Bumbu
Terakhir, jika kentang sudah selesai digoreng. Angkatlah dan tiriskan. Taburi kentang dengan bumbu seperti garam atau keju parmesan. Kentang goreng yang renyah pun siap disajikan.


Tips Memilih Kentang yang Bagus

Setelah mengetahui bagaimana cara menggoreng kentang yang renyah. Mungkin kamu masih bingung bagaimana memilih kentang yang bagus. Langsung saja berikut ini tipsnya :

Pilih Kentang yang Berat dan Padat
Ketika memilih kentang, pilih lah yang berat dan padat saat dipegang. Kentang berat menandakan memiliki kandungan air cukup tinggi dan lebih segar. Hindari kentang yang terasa ringan atau lembek saat kamu pegang.

Perhatikan Kulit Kentang
Kedua, perhatikan kulit kentang yang sehat dan baik harus terlihat mulus, kering dan bebas dari bercak ataupun kerusakan. Apabila ada bercak coklat atau hijau, bahkan bercak luka pada kentang, hindari untuk memilihnya. Kulit yang rusak bisa menjadi indikasi kentang sudah tidak segar.

Pilih Bentuk yang Tepat
Seperti kita tahu, kentang tersedia dalam berbagai bentuk, seperti bulat, oval dan juga memanjang. Pilih bentuk kentang sesuai resep masakanmu. Untuk kentang goreng sendiri, pilih bentuk yang lebih kecil atau bulat. Sedangkan, untuk kentang tumbuh, pilih yang lebih besar atau bentuknya oval.

Periksa Tunas Kentang
Tunas hijau pada kentang dapat mengindikasi paparan sinar matahari berlebihan. jadi, pilih kentang yang tidak memiliki tunas yang tumbuh berwarna hijau.

Sesuaikan dengan Jenis Masakan
Beberapa jenis kentang memiliki tekstur lebih baik untuk masalah tertentu. Misalnya, kentang jenis waxy seperti Red Bliss atau Yukon Gold cocok untuk salah karena tetap lembut saat dimasak. Sedangkan, kentang jenis Russet atau Idaho lebih cocok dijadikan kentang goreng, karena memiliki tekstur lebih renyah saat digoreng.


Jenis-Jenis Kentang 

Terdapat beberapa jenis kentang yang tersedia di pasaran, dan setiap jenis memiliki karakteristik bahkan kegunaannya dalam masakan. Berikut ini beberapa jenis kentang yang umum ditemukan :

Kentang Russet
Russet memiliki kulit berwarna coklat tua dan daging berwarna putih. Kentang ini sering digunakan untuk kentang goreng, karena teksturnya renyah di luar dan lembut di dalam. Kentang Russet juga bagus untuk direbus, dipanggang, atau digunakan dalam kentang tumbuk.

Kentang Red Bliss
Red Bliss memiliki kulit merah muda dan daging kuning. Jenis kentang ini sering digunakan dalam salad kentang, karena teksturnya lembut dan kenyal setelah dimasak. Red Bliss biasanya juga dapat dipanggang, direbus, atau digunakan dalam sup.

Kentang Yukon Gold
Kentang Yukon Gold memiliki kulit kuning cerah dan daging kuning lembut. Jenis ini sangat serbaguna dan bisa digunakan dalam berbagai masakan, termasuk kentang tumbuk, sup, panggang, dan salad kentang.

Kentang Fingeling
Fingerling memiliki bentuk panjang dan ramping seperti jari, dengan kulit halus dan daging kuning. Kentang ini biasanya memiliki rasa yang kaya dan kandungan pati lebih rendah, sehingga lebih cocok untuk dipanggang, atau direbus.

Kentang Purple Viking
Purple viking memiliki kulit ungu dengan bercak-bercak merah. Dagingnya kuning dan teksturnya lembut. Jenis ini cocok digunakan dalam berbagai masakan, termasuk panggang atau sup.

Itulah cara menggoreng kentang agar renyah, beserta tips memilih kentang dan jenisnya. Bagaimana, sudah tidak bingung bukan untuk membuat kentang yang enak? Selamat mencoba ya!



LihatTutupKomentar